Saya
akan bercerita tentang Pengalaman saya berkunjung ke salah satu tempat paling
bersejarah dan tertua di Djakarta, yaitu Kota Tua. Kota Tua dulu dikenal
sebagai “Oud Batavia”. Kawasan Kota Tua berada di antara perbatasan Jakarta
Utara dan Jakarta Barat. Ada 5 museum yang berkawasan di Kota Tua, yaitu Museum
Fatahilla, Museum Wayang, Museum Seni Rupa da Keramik, Museum Bank Indonesia,
dan Museum Bank Mandiri. Museum-museum tersebut memiliki koleksi benda-benda
yang menjadi saksi bisu peristiwa di masa lalu.
Ini
bukan pertama kalinya saya ke Kota Tua. Saya mulai perjalanan saya ketika saya
keluar dari Stasiun Jakarta Kota menuju Kota Tua. Kala itu hujan yang sangat
teramat besar baru saja berhenti dan membuat jalanan menjadi becek. Saya pergi
bersama teman-teman sekampus saya. Kami berjalan dari Stasiun ke penyeberangan
bawah tanah, bawah sana terdapat banyak penjual yang menjual berbagai barang
yang menjadi ikon Kota Tua atau Djakarta. Akhirnya kami sampai dipintu keluar
yang dekat dengan Museum Mandiri, lalu kami menyebrang di Zebra Cross dan
sampai di samping Museum Fatahilla.
Di
Kota Tua kami berkeliling dan melihat banyak penjual dan orang-orang yang
berprofesi sebagai Noni Belanda, Patung Moh. Hatta, dan orang yang seolah-olah
duduk melayang. Waktu itu jam menunjukkan pukul 16.47 WIB, dan hujan
rintik-rintik pun mulai turun kembali. Sehingga saya dan teman-teman tak dapat lebih
lama lagi bermain-main di Old Town of
Djkarta. Tapi kami tidak ketinggalan untuk mengabadikan momen ini dengan
berfoto selfie didepan Museum
Fatahilla.
(Screenshoot Post Media Sosial
“Path”(Akun milik Pribadi))
Setelah
itu, kami bergegas untuk pulang, kami melewati jalan yang sama menuju Stasiun
Jakarta Kota. Namun, kali ini kami menyempatkan waktu untuk mengisi perut yang
bernyanyi di tempat makan bawah tanah, kami semua makan bakso dan menjadi
senang karena kenyang :) Kami akhirnya pulang dan mengalami perpisahan.
Sungguh
menyenangkan berada di Kota Tua merasakan Jakarta Tempo Doeloe bernuansa
gedung-gedung vintage ditengah
keramaian gedung-gedung baru berkonsep modern. Terimakasih telah membaca artikel ini,
semoga memberikan banyak manfaat. Tuhan Memberkati :)




Nice ��
BalasHapus